Dalam postingan ini saya akan berbagi sedikit tentang keuntungan dan kerugian mengganti domain, atau yang biasa disebut dengan custom domain. Custom domain adalah mengganti alamat blogger atau blogspot dengan nama domain milik sendiri, seperti .com .co.cc .net .org dan lain-lain. Tapi tentu saja di balik itu semua ada keuntungan dan kerugian masing-masing. Berikut ini penjelasannya:
1. Blog anda akan terkihat kebih profesional
Dengan mengganti domain, blog anda akan terlihat lebih profesional dibandingkan dengan menggunakan sub domain blogspot.com atau wordpress.com. Pengunjung akan lebih percaya pada blog anda ketika anda tidak lagi memakai sub domain gratisan dari blogger atau wordpress.
2. Hosting masi gratis dari google.
Ketika anda membuat blog dan anda mengubah domain blog anda, anda masih bisa menggunakan hosting blogger yang gratis tanpa batas. Coba jika anda memakai hosting berbayar, maka semakin tinggiaktivitas blog atau website anda maka akan dibutuhkan hosting yang lebih banyak dan secara otomatis harga hosting akan semakin tinggi.
3. Nama blog menjadi pratiks dan terlihat keren
Jika nama blog anda panjang dan harus ditambahkan engan blogspot.com atau wordpress.com, pasti nama blog anda akan semakin panjang dan tidak pratiks. tapi jika anda mengganti dengan domain yang berbeda pasti akan lebih singkat bukan...
4. Visitor akan mengarah ke url pengganti
Jangan takut bila visitor-visitor anda akan kebingungan mencari alamat url anda, karena visitor itu akan langsung diarahkan ke alamat url penggantinya.
5. Blog lebih mantap
Bila anda punya modal lebih bagus, mengganti domain ke domain TLD yang sudah lama diolah oleh seseorang, dalam hal ini umur, PR, Alexa Rank sudah ada, tapi harga lumayan agak mahal. Tapi domain kaya gini banyak yang jual, abis banyak juga sih peminatnya. Jadi misalnya domain blogspot anda mempunyai PR yang rendah, bisa membeli domain TLD yang sudah mempunyai PR tinggi. Sblog lebih mantap untuk optimasi atau keperluan lainnya.
Kerugian
1. Page rank dan alexa akan hilang
bagi pecandu page rank dan alexa anda haurs rela kehilangan angka cantik tersebut, sebab segala bentuk ranking google akan kembali nol
2. Mengulang pendaftaran ke seach angine
anda perlu mengulang pendaftaran blog anda ke search angine. Dengan cara mensubmit alamat yang terbaru misalnya ke Alexa.com.
3. Backlink hilang
Backlink yang sudah tertanam di blogspot sejak lama, akan ikut hilang seiring dengan pergantian domain yang baru.
4. Indeks search angine menjadi acak-acakan
Proses pengindeksan oleh search angine yang sudah tertata rapi, akan acak-acakan seiring dengan pergaitan domain yang dilakukan.
Itulah beberapa keuntungan dan kerugian dari penggantian domain blog. Apabila anda termasuk pemula yang akan membuat blog, pikirkan lah ingin jadi apa blog anda nantinya, jika memang perlu dan ada modal, sebaiknya langsung saja customisasi ke domain TLD. Dan satu lagi setelah pergantian domian sebaiknya anda keep posting saja, agar search engine lebih bersahabat.
Selengkapnya di : http://zamrudblog.blogspot.com